Hari ini, Butik Pita Milik Minnie sangat sibuk. Pengunjung berdatangan sejak pagi untuk memilih pita-pita buatan Minnie. Sepertinya semua orang ingin punya pita cantik.

Tentu Minnie sangat senang, tapi ia juga kewalahan. Apalagi si artis terkenal, Penelope Poodle, minta segera dibuatkan pita untuk dibagikan pada fans setianya. Pita itu harus selesai besok. Astaga! Di tengah kebingungan Minnie, tiba-tiba datang paket cantik dari Madame Ruby, seorang pelanggannya. Apa isinya? Oh, …la…la sebuah lampu ajaib! Tiba-tiba keluar peri kecil bernama Tenny. Ia mengatakan, Minnie boleh mengajukan permintaan yang akan dipenuhinya. Apa yang diminta Minnie? Jelas tangan-tangan ajaib yang akan membantunya membuat pita. Apakah permintaan ini dipenuhi Tenny? Apakah Minnie sanggup memenuhi pesanan Penelope Poodle? Ikuti kisahnya di buku ini. (Santi)


Tabloid Nakita, Minnie Tikus: Tiga Permintaan, EFK, No.836/TH XVII/8 April- 14 April 2015, 33, Media Nasional.