Buku ini berisi 101 tips untuk berhenti bertengkar dan kembali berbaikan, yang terbagi dalam Sembilan bagian. Semua tips itu akan
membantu Anda menemukan ungkapan dan kata-kata yang paling tepat untuk menggambarkan semua ketidaknyamanan Anda atau rasa sakit yang sedang dialami. Buku ini merupakan tongkat ajaib yang dapat mengarahkan Anda dan pasangan menuju hubungan yang lebih hangat saat terjebak dalam pertengkaran. –Wanita Indonesia, 10-16 September 2011.
Lembar-lembar petunjuk ini adalah pernyataan tertulis yang mampu mengekspresikan hal-hal yang kita harap dapat kita ucapkan secara langsung kepada orang yang kita cintai. ( Sekar, 5-19 Oktober 2011).
Buku ini berisi lebih dari 100 lembar petunjuk yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Setiap pernyataan disertai catatan pengarang yang menjelaskan kapan, mengapa, dan bagaimana menggunakan pernyataan tersebut. Buku ini membantu pasangan untuk mengubah saat-saat pertengkaran menjadi penuh kepercayaan dan cinta. (Kartini, 9-23 februari 2012 hlm 138)
Ada berbagai petunjuk yang terbagi menjadi Sembilan bab, antara lain Mengubah Haluan, Menetapkan Batasan, Merasa Rentan, sampai Berbaikan. Masing-masing bagian memuat perkataan yang sering kita gunakan saat menyelesaikan masalah dengan pasangan, plus saran kalimat yang sebaiknya diucapkan. Dari bagian meminta maaf, misalnya, ketika kita berbuat salah, kata-kata yang ingin didengar pasangan adalah permintaan maaf-bukan seberapa besar kita mencintainya. Semua dijelaskan tanpa berbelit-belit sehingga mudah dipahami dan dipraktikan. (Cita-Cinta 6-20 Juni 2012 hlm 136)