Penerbit Erlangga kembali menerbitkan buku referensi terbaru yaitu buku Vatikan.  Buku ini memuat ratusan foto eksklusif dalam 360 halaman penuh warna yang menampilkan Vatikan secara lengkap. Mulai dari sejarah Vatikan,  kisah sehari-hari para warga Vatikan, hingga arsitektur indah dan karya-karya seni menakjubkan yang menghiasi tiap relung kota Vatikan.

Di buku Vatikan dapat kita alami secara visual berbagai perayaan dan peringatan di Vatikan dalam setahun, dari masa Adven hingga Natal. Ada pula sejarah Kepausan sejak Santo Petrus hingga Paus saat ini, Benediktus XVI. Di samping itu, saksikan pula apa saja yang berada di balik tembok kota: orang-orang yang tinggal di Vatikan, bagaimana Vatikan diperintah, dan apa makna berbagai ritual yang dilakukan. Berbagai wawancara yang menyibak rahasia di balik tembok kota ini hanya dapat ditemui di buku Vatikan.

Sajian istimewa dari buku ini adalah pembaca dapat melihat bagian dalam Sakristi Kepausan, tempat penyimpanan liturgi Vatikan yang dikumpulkan selama berabad-abad. Beragam benda beharga, mulai dari tiara Paus hingga missal dan alat-alat upacara dapat dilihat di buku ini. Beberapa bahkan belum pernah diperlihatkan kepada khalayak umum sebelumnya dan hanya dapat dilihat di buku referensi Vatikan ini.

Pada tanggal 2 Desember 2009 bertempat di Decanter – Wine House, Plaza Kuningan diadakan Grand Launching buku referensi Vatikan ini dalam bentuk talkshow dengan tema ”Menyingkap Rahasia Di Balik Tembok Vatikan”. Acara yang berlangsung mulai dari jam 15.00 – 17.00 ini dihadiri oleh undangan yang terdiri dari rekan-rekan media, partner Erlangga & umum. Dimana sebagai narasumber adalah Rm. Yohanes Subagyo (Vikaris Jendral Keuskupan Agung Jakarta), AB. Susanto (Managing Partner JCG & Mantan Ketua Forum Masyarakat Katolik) & Jerry Aurum (Fotografer & Pengamat Seni) dengan dimoderatori oleh Chantal Della Concetta (News Anchor RCTI).

Dalam kesempatan tersebut Jerry Aurum menyatakan bahwa buku Vatikan merupakan buku referensi yang sangat lengkap mengenai Vatikan. Karena berisi ratusan gambar yang sangat menakjubkan dan hanya sebagian kecil orang yang pernah mengunjungi tempat-tempat yang ada didalam foto tersebut. Dengan adanya buku Vatikan yang ditulis oleh Michael Collins tersebut memberikan kesempatan bagi setiap pembacanya untuk dapat melihat setiap sudut Vatikan.

Ketiga narasumber sangat menyarankan buku referensi mengenai Vatikan ini dapat dimiliki oleh keluarga, kalangan professional & umum dan tidak terbatas dari kalangan Katolik saja tetapi terbuka bagi siapa saja yang ingin mengetahui lebih jelas dan lengkap mengenai Vatikan.





Tentang Penulis

Romo Michael Collins dilahirkan di Dublin dan ditahbiskan sebagai pastor pada tahun 1985. Setelah menyelesaikan studi pascasarjananya di Pontificial Institute of Christian Archeology di Roma, ia mengajar tentang sejarah agama di American University di Roma. Michael Collins telah mengenal Roma dan Vatikan selama lebih dari 30 tahun dan kerap menulis untuk berbagai jurnal katolik maupun menjadi kontributor untuk radio dan televisi. Ia juga pernah menulis buku The Story of Christianity, The Fisherman’s Net, dan Pope Benedict XVI: Successor to Peter