Kegiatan
Seminar Pengembangan Pendidikan
bertema Atlas Dunia sebagai Alat Bantu Pengajaran yang ditujukan bagi Guru Mata Pelajaran bidang
IPS telah terselenggara dengan baik dan peserta yang menghadiri kegiatan
sebanyak 148 orang.
Acara
diselenggarakan di Convention Room Hotel Kaisar, Kalibata–Jakarta Selatan
pada tanggal 16 Des 2008.
Peserta yang terdiri dari para
pengajar tingkat SMP & SMA sangat antusias mendapatkan kesempatan untuk
berdiskusi langsung dengan narasumber yang memang saalh satu kekuatan kegiatan terletak
pada kompetensi narasumber yang dihadirkan. Pembicara utama sekaligus tokoh
ahli geografi dalam seminar adalah Prof. Dr. Suratman Worosuprodjo, M. Sc., Ketua Umum Ikatan Geograf Indonesia (IGI). Beliau selain ketua
organisasi professional juga Guru Besar di Universitas Gadjah Mada, dan saat
ini menjabat sebagai Dekan Fakultas Geografi di UGM.
Kegiatan sejenis ini memiliki arti
penting untuk pengembangan kompetensi guru-guru yang memang menjadi kebutuhan
saat ini, karena akan memberikan pencerahan terhadap wawasan para tenaga
pengajar. Sikap positif terhadap kegiatan-kegiatan yang bersifat pengembangan
kompetensi menjadi sisi yang selalu berupaya dicermati dan diakomodasi bagi
Penerbit Erlangga sebagai penerbit yang berlandaskan edukasional.