Bertempat di Assembly Hall dan Lower Lobby JCC Senayan pada tanggal 27 Juni s.d 1 Juli 2007 mendatang akan digelar pameran akbar BOBO FAIR 2007 dan kali ini dipastikan akan lebih menggema. Pada pameran kali ini Erlangga For Kids yang menerbitkan buku-buku untuk anak ikut berpartisipasi dengan menggelar acara-acara menarik...
Setelah sukses dengan lomba Ayo Berkreasi tingkat Nasional, pada BOBO FAIR tahun 2007 ini akan digelar acara yang lebih menantang.
Ingin mengetahui bagaimanakah kedasyatan dan kemeriahan pameran BOBO FAIR tahun ini ?
Nantikan pada tanggal 27 Juni s.d 1 Juli 2007, di stand Erlangga For Kids N0.A2
Ikutilah Acara-acara menarik dari Erlangga For Kids
STORY TELLING – And The Dinos Return!!
27 Juni - 29 Juni 2007 | Jam 11.00 - 13.00 WIB
27 Juni - 29 Juni 2007 | Jam 11.00 - 13.00 WIB
Dalam acara story telling, anak-anak akan dihibur lewat cerita menarik dari pendongeng andalan kita, yaitu Kak Mia. Cerita yang akan diangkat dalam story telling adalah cerita yang berhubungan dengan dinosaurus dan berbagai tokoh yang terdapat dalam buku-buku EFK lainnya.
DEMO KREASI PLASTISIN
27 Juni - 29 Juni 2007 | Jam 15.00 - 17.00 WIB
1 Juli 2007 | Jam 17.00 - 19.00 WIB
27 Juni - 29 Juni 2007 | Jam 15.00 - 17.00 WIB
1 Juli 2007 | Jam 17.00 - 19.00 WIB
Dalam demo kreasi plastisin, para pengunjung akan disuguhi cara-cara berkreasi dengan plastisin sehingga tercipta berbagai bentuk plastisin yang menarik.
GAMES – Fossil Hunt
30 Juni 2007 | Jam 17.00 - 19.00 WIB
30 Juni 2007 | Jam 17.00 - 19.00 WIB
Dalam games fossil hunt, tiap peserta ditugaskan untuk ‘memburu’ berbagai potongan tubuh dinosaurus buatan yang disembunyikan di berbagai tempat di sekitar area permainan, untuk kemudian dikumpulkan dan disusun menjadi bentuk tubuh yang lengkap.
MOSAIC – Ayo Berkreasi
30 Juni - 1 Juli 2007 | Jam 11.00 - 13.00 WIB
Dalam kompetisi mosaic ini, tiap peserta bertugas untuk menyusun potongan-potongan kertas menjadi suatu bentuk mosaic. Peserta yang menyusun mosaic paling kreatif adalah pemenangnya.
WORKSHOP AYO MERAKIT DINO
27 Juni - 29 Juni 2007 | Jam 17.00 - 19.00 WIB
27 Juni - 29 Juni 2007 | Jam 17.00 - 19.00 WIB
Dalam workshop ini, tiap peserta diberikan kesempatan menyusun bongkar pasang dinosaurus. Dalam tiap mainan bongkar pasang, terdapat sekitar 20 potongan yang harus disusun menjadi satu bentuk dinosaurus.
GAMES – Teka Teki DINO
1 Juli 2007 | Jam 14.00 - 15.00 WIB
1 Juli 2007 | Jam 14.00 - 15.00 WIB
Games ini merupakan adaptasi teka-teki dari buku Teka-Teki Otak Lola dan Woufi. Berbagai teka-teki pilihan dari buku tersebut harus diselesaikan oleh para peserta/pengunjung.
PEMUTARAN FILM – Seputar Kehidupan Dinosaurus
27 Juni - 1 Juli 2007 | Jam 19.00 - 21.00 WIB
27 Juni - 1 Juli 2007 | Jam 19.00 - 21.00 WIB
Film yang akan disajikan adalah film yang mengupas kehidupan berbagai dinosaurus di zamannya. Film ini ditampilkan melalui TV plasma yang ada dalam stand EFK.
DEMO – Bencana Alam Indonesia
27 Juni - 1 Juli 2007 | Jam 13.00 - 15.00 WIB
27 Juni - 1 Juli 2007 | Jam 13.00 - 15.00 WIB
Demo ini menunjukkan beberapa percobaan sederhana yang menunjukkan bagaimana beberapa bencana alam, seperti gunung meletus, gempa bumi, ataupun tanah longsor dapat terjadi.
It's BRAVO TIME!
27 Juni - 1 Juli 2007 | Jam 12.00 - 17.00 WIB
Assembly Hall & Lower Lobby Jakarta Convention Center
Assembly Hall & Lower Lobby Jakarta Convention Center
- Dongeng Peri Doga Bravo! Bersama Kak Olga Lydia
- Workshop ilustrasi bersama majalah Bravo!
- Workshop Mengarang bersama majalah Bravo!
- Lomba Sudoku
- Lomba Reporter Cililk